PELANGIINDONESIA.ID, KOTA BEKASI – Dihadiri ribuan umat Kristiani dari berbagai denominasi gereja yang ada di Kota Bekasi dan sekitarnya, acara yang bertajuk, “Bekasi Bright and Bloom” yang digelar pada hari, Jumat (17/05/2024) di parkiran Selatan Transera Waterpark Harapan Indah, Jl. Harapan Indah Boulevard, Pusaka Rakyat, Kec. Tarumajaya, Kabupaten Bekasi, berlangsung meriah dan sukses. Terik matahari siang itu tak sedikitpun mengurangi antusias umat Kristiani yang menghadiri acara yang diisi dengan berbagai kegiatan seperti ibadah KKR doa bagi bangsa, flash dance and choir, penampilan orkestra dan kegiatan lainnya.
Pj. Bupati Bekasi Dani Ramdan saat menerima plakat dari Panitia Bekasi Bright and Bloom
Acara yang diinisiasi Mahanaim bersama Persatuan Wartawan Nasrani Indonesia serta di dukung hampir semua organisasi Kristen seperti; Cenkrisindo, MUKI, API, Bamagnas, Pemuda Batak Bersatu, aras gereja (PGLII) dan berbagai unsur gereja serta masyarakat yang ada di Bekasi dan sekitarnya merupakan acara yang dirancang untuk menyatukan warga Kristiani Kota Bekasi dalam berbagai kegiatan yang positif. Hal ini terungkap saat press konferensi dari Panitia sebelum pelaksanaan acara, (11/05/2024) di STT Kerusso Indonesia.
“Acara ini akan menjadi sarana bagi umat Kristiani yang ada di Kota & Kabupaten Bekasi untuk bersatu, berbagi sukacita, dan memperkokoh iman melalui momen keagamaan yang diadakan dalam rangka memperingati Hari Kebangkitan Nasional. Bekasi Bright & Bloom dengan, tarian massal, dan paduan suara sebagai momen untuk merayakan keanekaragaman seni pertunjukan dan semangat kebersamaan. Acara ini menjadi kesempatan untuk menampilkan koreografi dan seruan sorak yang kreatif, penuh semangat, dan menginspirasi,” ungkap Adriel mewakili panitia saat press konferensi enam hari sebelum acara dilaksanakan.
“Acara ini diharapkan dapat mendorong partisipasi aktif masyarakat umum & gereja di Bekasi dan sekitarnya untuk terlibat. Selain itu, pawai yang akan menampilkan atraksi atraktif yang mencerminkan keindahan dan kekayaan budaya Indonesia, menjadi wadah untuk mempromosikan dan melestarikan warisan budaya yang berharga bagi generasi mendatang,” ungkap Adriel lagi.
Salah satu kelompok penari dengan kostum menarik
Sementara itu, acara dimulai dengan doa bersama Tim Pelayan dan Panitia yang di pandu oleh Ibu Iin Cipto dan Joshua beserta dengan tim Pemusik, Worship Leader, peniup Sofar, sekitar Pukul 12:00 WIB. Kegiatan lomba dan karnaval peserta di areal parkiran diselingi pembagian doorprize serta acara kebangunan rohani (KKR) yang dipandu oleh Worship Leader, dan para penari (Tamborin, Panji Banner) menambagh sukacita jemaat yang hadir. Dan, kehadiran duo pendeta perpaduan Pendeta sinior, Pdt Gilbert Lumoindong (sinior) dan Pendeta Gideon Simanjuntak (junior) membuat jemaat terobati karena kesejukan dengan siraman firman ke dua hamba Tuhan ini.
Dukungan pemerintah dalam acara ini terlihat dengan hadirnya Pj. Bupati Bekasi, Dani Ramdan yang sekaligus memberi sambutan. Ucapan terima kasih kepada umat Kristiani yang telah membangun Bekasi dituturkan Pejabat Bupati yang telah dua kali menjabat sebagai Pj Bupati Bekasi.
“Sebagai hadiah atas kebersamaan umat beragama kami sudah membangunkan komplek rumah ibadah 6 agama, dengan simbol ini pulalah bahwa kabupaten Bekasi berkomitmen menjaga kerukunan. Ke depan komplek rumah ibadah 6 umat beragama ini kita jadikan wisata religi’, ujar Pj. Bupati dari atas panggung di hadapan ribuan jemaat yang memenuhi lapangan.
Untuk menambah semaraknya gelaran Bekasi Brigth and Bloom, acara diakhiri dengan pesta kembang api hingga selesai, jemaat yang hadir pulang dengan tertib saat meninggalkan lokasi Venue dan tetap menjaga kebersihan Parkiran Selatan Transera.
Kezia sebagai ketua panitia mengucapkan rasa terima kasih untuk semua panitia yang terlibat didalamnya, termasuk PEWARNA Indonesia sebagai media partner dan juga dukungan dari berbagai aras Gereja di Bekasi. Tuhan Yesus semakin dimuliakan dan ditinggikan.
Foto bersama beberapa pimpinan Ormas Keagamaan Kristen yang menghadiri acara Bekasi Bright and Bloom.
Ditempat terpisah, Ketua Panitia dari Pewarna Indonesia Ronald Stevly Onibala menyampaikan pesan dan harapannya melalui kegiatan Bekasi Bright and Bloom yang berlangsung sukses dan lancar.
“Acara ini adalah wujud nyata dari semangat kebersamaan dan persatuan kita sebagai warga Kristiani Kota Bekasi. Berbagai kegiatan telah dilaksanakan untuk memeriahkan hari ini, mulai dari karnaval yang penuh warna, lomba paduan suara yang menggugah semangat, tarian kolosal yang memukau, hingga ibadah doa bagi bangsa yang penuh khidmat. Kami berharap acara ini bukan hanya menjadi hiburan semata, tetapi juga menjadi momentum untuk mempererat tali persaudaraan di antara kita, menumbuhkan rasa kebanggaan terhadap kota Bekasi, dan meneguhkan komitmen kita untuk terus bersatu dan bersinar,” ungkap Sekjen Pengurus Pusat Pewarna Indonesia.
“Saya ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua pihak yang telah bekerja keras menyukseskan acara ini. Kepada para peserta, semangat dan kreativitas kalian adalah jiwa dari acara ini. Kepada para sponsor dan donatur, dukungan Anda sangat berarti bagi kelancaran acara ini. Dan tentu saja, kepada seluruh warga gereja yang telah hadir, partisipasi Anda adalah semangat bagi kami untuk terus berkarya,” ungkap Onibala lagi.
Suksesnya acara ini tidak terlepas dari persiapan yang matang oleh panitia penyelenggara, dukungan penuh dari pemerintah daerah, serta partisipasi aktif dari masyarakat. Keamanan dan kenyamanan pengunjung dijamin dengan adanya pengaturan lalu lintas yang baik dan kehadiran petugas keamanan di setiap sudut acara. (Red)